Harrisma dan Motorola Solutions menggelar kembali Motorola Solutions VIP Partner Gathering 2019, 16-18 Oktober 2019. Gelaran ke-3 kali ini memilih lokasi yang berbeda dari 2 gelaran sebelumnya yang bertempat di Jawa Barat. Banyuwangi menjadi destinasi istimewa untuk mengajak para master dealers menikmati Kabupaten paling ujung Jawa Timur ini.

Perjalanan menuju Banyuwangi dimulai tanggal 16 Oktober 2019 melalui jalan udara dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta menuju Bandara Internasional Banyuwangi. Para peserta melanjutkan makan siang dan disambut dengan welcome speech oleh Yansen Setiawan (Presiden Direktur Harrisma), Selvie Widjaja (GM Harrisma), dan Ken Kuan (Motorola Solutions Regional Asia) di Taman Gandrung Terakota. Acara dilanjutkan dengan diskusi panel yang dihadiri juga perwakilan Dinas Kominfo.

Pada hari kedua, para peserta berkumpul sekitar pukul 03:30 WIB untuk bersiap menembus dinginnya udara Kawah Ijen. Jalur pendakian tidak terlalu terjal namun menjadi tantangan tersendiri yang memberikan pengalaman berkesan bagi peserta yang baru kali pertama menaklukkan Kawah Ijen. Sesampainya di puncak, para peserta langsung disuguhkan semburan uap belerang yang menjadi keunikan Kawah Ijen. Rasa lelah terbayarkan dengan pemandangan di atas sana.

Sekembalinya dari Kawah Ijen, para peserta melanjutkan makan siang di Sanggar Genjah Arum dengan suguhan etnik khas Banyuwangi mulai dari musik dan tarian tradisionalnya. Para peserta kembali ke Dialoog Hotel untuk beristirahat dan bersiap-siap untuk Gala Dinner & Appreciation Night.

Sampai pada acara puncak, Gala Dinner & Appreciation Night. Para peserta dijamu hidangan makan malam yang menggugah selera. Selain itu, peserta disuguhkan tayangan kolaborasi Pemda Banyuwangi dan Harrisma, cuplikan Nostalgia Incentive Trip 2017 – 2019 & Harrisma Incentive 2020. Pada acara ini, Harrisma dan Motorola Solutions memberikan plakat kepada master dealers dan partners sebagai bentuk apresiasi atas kemitraan luar biasa yang terjalin selama 3 tahun ini.